Hasil Riset Pasar XAUUSD Pada 16 Mei 2023

2023-05-16 12:25Sumber:BtcDana

Fundamental Analisis

Harga emas berkemungkinan besar untuk melanjutkan penurunannya karena pejabat Federal Reserve memperingatkan bahwa suku bunga masih bisa naik lebih lanjut di tengah inflasi yang relatif tinggi dan pasar tenaga kerja yang kuat. Harga Emas memperoleh kekuatan untuk naik di sesi sebelumnya, tapi kenaikan itu hanya terbatas  karena para pedagang menunggu kejelasan pembacaan  serangkaian berita penting ekonomi AS minggu ini, dimulai dengan penjualan ritel dan produksi industri yang akan dirilis hari ini untuk melakukan aksi.

Teknikal Analisis

Harga Emas masih berpotensi naik terbatas ke 2028.00 – 2034.00. Kita dapat melihat banyak sekali hambatan yang harus dilalui harga emas untuk menembus area tersebut sehingga kemungkinan besar para pedagang akan melakuan aksi jual pada kisaran harga 2028.00 – 2034.00 area Jual kita tersebut juga di dukung oleh resistance Trendline Serta Awan Ichimoku yang menigindikasikan penurunan hingga level harga 2000.00 sangat dimungkinkan

Disclaimer: Risiko adalah bagian dari perdagangan, BtcDana tidak mendukung atau merekomendasikan investasi atau perdagangan apa pun yang dibahas dalam materi ini. Sebelum bertindak berdasarkan materi ini, mohon mempertimbangkan apakah materi ini cocok dengan situasi Anda dan jika perlu, mohon mencari nasihat profesional, Gunakan Stoploss dan Risiko yang Tepat Semoga Sukses.

Lainnya