Hasil Riset Pasar EURUSD pada 19 April 2023

2023-04-19 12:36Sumber:BtcDana

EUR/USD turun ke area 1.0950 di sekitar 1.0964 dan kehilangan sebagian dari keuntungan hariannya. Pelemahan ini dikarenakan Dolar AS rebound secara indeks pada perdagangan forex Asia Rabu (19/4/2023) setelah sebelumnya terhenti dari rally 2 hari berturut.


Demikian terhadap mayoritas rival utamanya bergerak kuat, hanya terhadap aussie sedikit terkoreksi. Namun, penurunan dolar tidak tajam karena beberapa sentimen dari pernyataan pejabat Fed yang mengatakan suku bunga harus tetap lebih tinggi untuk melawan inflasi.


Presiden Federal Reserve Bank of St. Louis James Bullard mengatakan ketakutan resesi berlebihan dan lebih menyukai kenaikan suku bunga yang berkelanjutan. Presiden Federal Reserve Bank of Atlanta Raphael Bostic mengatakan lebih suka menaikkan suku bunga sekali lagi untuk mengekang inflasi yang masih terlalu tinggi.


Dari laporan ekonomi, data pembangunan perumahan AS turun 0,8% dan izin bangunan juga turun sebesar 8,8 persen di bulan Maret. Indeks dolar yang menunjukkan kekuatan dolar AS terhadap semua rival utamanya dibuka lebih tinggi di 101.42 setelah sebelumnya berada di 101.41.


EURUSD kembali merubah struktur market dan membentuk lower low pada TF H1, open posisi sell perlu mendapat konfirmasi breakout pada level harga 1.09500 untuk menuju support terdekat pada level area 1.09100 – 1.08770 dengan potensi resiko pada level harga 1.10000.

 https://asset.onetrader.online/upload/file/1681833600000/1681879006725.png

Disclaimer: Materi ini adalah analisa oleh Quant Tech Limited dan telah memperoleh izin dari Quant Tech Limited. Pandangan dalam materi ini adalah milik analis dan/atau Quant Tech Limited dan BtcDana tidak mendukung atau merekomendasikan investasi atau perdagangan apa pun yang dibahas dalam materi ini. Sebelum bertindak berdasarkan materi ini, mohon mempertimbangkan apakah materi ini cocok dengan situasi Anda dan jika perlu, mohon mencari nasihat profesional.



Lainnya