Hasil Riset Pasar Emas pada 19 April 2023

2023-04-19 12:34Sumber:BtcDana

Harga emas bergerak di bawah level kunci di awal perdagangan Asia pada hari Selasa, masih di bawah tekanan dari penguatan dolar dan imbal hasil Treasury kala pasar mempertimbangkan kembali ekspektasi jeda kenaikan suku bunga Federal Reserve dalam waktu dekat.


Komentar hawkish baru ini dari para pejabat Fed membuat pasar menilai peluang kenaikan suku bunga yang lebih besar di bulan Mei, dan menimbulkan ketidakpastian apakah bank sentral akan berhenti sejenak di bulan Juni. Kepala Bank of International Settlements, Agustin Carstens, juga mengingatkan bahwa suku bunga kemungkinan perlu dipertahankan lebih tinggi untuk waktu yang lebih lama karena inflasi tinggi dan meningkatnya risiko ketidakstabilan pada perekonomian global.


Prospek kenaikan suku bunga sangat membebani emas, mengingat imbal hasil yang lebih tinggi meningkatkan biaya peluang untuk memiliki logam mulia. Harga emas turun selama dua sesi terakhir, setelah naik ke level tertinggi 13 bulan pada minggu lalu.


Tanda-tanda ketahanan dalam ekonomi AS menimbulkan kekhawatiran bahwa Fed memiliki ruang ekonomi yang cukup untuk terus menaikkan suku bunga, sekaligus mengurangi permintaan safe haven bagi emas. Kegelisahan akan resesi AS telah mendorong arus masuk yang stabil ke dalam emas selama sebulan terakhir, saat pasar semakin pesimis terhadap prospek ekonomi.


Emas (XAUUSD) kembali merubah struktur market dan membentuk lower low pada TF H1, open posisi sell perlu mendapat konfirmasi breakout pada level harga 1998 untuk menuju support terdekat pada level area 1985 - 1973 dengan potensi resiko pada level harga 2008.

 https://asset.onetrader.online/upload/file/1681833600000/1681878901117.png

Disclaimer: Materi ini adalah analisa oleh Quant Tech Limited dan telah memperoleh izin dari Quant Tech Limited. Pandangan dalam materi ini adalah milik analis dan/atau Quant Tech Limited dan BtcDana tidak mendukung atau merekomendasikan investasi atau perdagangan apa pun yang dibahas dalam materi ini. Sebelum bertindak berdasarkan materi ini, mohon mempertimbangkan apakah materi ini cocok dengan situasi Anda dan jika perlu, mohon mencari nasihat profesional.


Lainnya