Hasil Riset Pasar EURUSD pada 13 Januari 2023

2023-01-13 12:07Sumber:BtcDana

Pasangan EUR/USD diperdagangkan di sekitar 1,0840. IHK AS naik pada laju tahunan 6,5% seperti prakiraan pada bulan Desember, sementara tekanan harga inti naik 5,7%, sejalan dengan prakiraan pasar. Pada basis bulanan, inflasi turun 0,1%, sementara IHK inti memenuhi ekspektasi, naik 0,3%.


Presiden Federal Reserve Bank of Philadelphia AS Patrick Harker, mengatakan bahwa "lonjakan inflasi terburuk kemungkinan besar sudah berlalu sekarang," menambahkan bahwa periode kenaikan suku bunga super besar telah berlalu, dan saatnya untuk beralih ke kenaikan 25 basis poin (bp)


pemimpin Federal Reserve St. Louis James Bullard berbicara dan mencatat bahwa skenario yang paling mungkin terjadi adalah inflasi tetap di atas 2%, sehingga suku bunga kebijakan perlu lebih tinggi untuk waktu yang lebih lama. Terakhir, Presiden Federal Reserve Richmond Thomas Barkin mengatakan bahwa "masuk akal" untuk lebih hati-hati saat The Fed bekerja untuk menurunkan inflasi.


EURUSD berada pada level resistance pada TF H1, dan potensi koreksi harga dapat terjadi, open posisi sell perlu mendapat konfirmasi breakout pada level harga 1.08200 untuk menuju support terdekat pada level area 1.07300 -1.06610, dengan potensi resiko pada level harga 1.08700.

 https://asset.onetrader.online/upload/file/1673539200000/1673582840028.png

Disclaimer: Materi ini adalah analisa oleh Quant Tech Limited dan telah memperoleh izin dari Quant Tech Limited. Pandangan dalam materi ini adalah milik analis dan/atau Quant Tech Limited dan BtcDana tidak mendukung atau merekomendasikan investasi atau perdagangan apa pun yang dibahas dalam materi ini. Sebelum bertindak berdasarkan materi ini, mohon mempertimbangkan apakah materi ini cocok dengan situasi Anda dan jika perlu, mohon mencari nasihat profesional.


Lainnya