Tahun baru telah membawa peringatan resesi baru yang tidak menyenangkan yang telah menopang emas mendekati level tertinggi tujuh bulan di atas $1.850/oz. Kontrak emas berjangka Februari di Comex New York berakhir $1.842,40 atau naik 0,36%. Puncak sesi di $1,856.50 merupakan yang tertinggi untuk emas Comex sejak 17 Juni, dan ini menandai level tertinggi 6,5 bulan.
Harga emas spot, yang lebih dipantau daripada kontrak futures oleh beberapa trader, ditutup di $1.836,62/oz menurut data Investing.com, naik 0,71%. Puncak intraday emas spot di level $1,850.01 - juga tertinggi sejak 17 Juni.
Emas melesat setelah Dana Moneter Internasional (IMF) mengatakan tiga pusat pertumbuhan utama negara dunia - Amerika Serikat, Eropa, dan China - semuanya mengalami aktivitas yang lemah pada awal 2023, meningkatkan ekspektasi atas perlambatan ekonomi global. Semua mata tertuju pada emas dan dolar sekarang tatkala trader mencoba mencari tahu perkembangan kenaikan suku bunga Fed untuk tahun ini. Bank sentral AS diperkirakan akan menaikkan suku bunga sebesar 25 basis poin ketika bertemu pada bulan Februari, di tengah meningkatnya tanda-tanda bahwa inflasi AS telah mencapai puncaknya
Emas (XAUUSD) telah breakout key level pada TF H1, open posisi buy perlu mendapat konfirmasi breakout pada level harga 1848 untuk menuju resistance terdekat pada level area 1856-1868, dengan potensi resiko pada level harga 1840.
Disclaimer: Materi ini adalah analisa oleh Quant Tech Limited dan telah memperoleh izin dari Quant Tech Limited. Pandangan dalam materi ini adalah milik analis dan/atau Quant Tech Limited dan BtcDana tidak mendukung atau merekomendasikan investasi atau perdagangan apa pun yang dibahas dalam materi ini. Sebelum bertindak berdasarkan materi ini, mohon mempertimbangkan apakah materi ini cocok dengan situasi Anda dan jika perlu, mohon mencari nasihat profesional.