Hasil Riset Pasar NASDAQ pada 03 Januari 2023

2023-01-03 13:46Sumber:BtcDana

Saham berjangka AS bergerak menguat pada Selasa pagi. Para pelaku pasar mengantisipasi minggu yang sibuk dari data ekonomi dan rilis notulen rapat terbaru Federal Reserve AS.


Pukul 06.35 WIB, Dow Jones Futures dan S&P 500 Futures naik 0,3% sementara Nasdaq 100 Futures bertambah 0,2%.

Menjelang sesi Selasa, investor akan memantau PMI Manufaktur S&P Global (NYSE:SPGI) dan pengeluaran konstruksi, data JOLTS serta notulen dari rapat kebijakan terbaru Fed.


Di minggu ini juga, laporan pekerjaan non-pertanian ADP dan nonfarm payroll bulan Desember juga akan diawasi. Di sisi pendapatan, Walgreens Boots Alliance Inc (NASDAQ:WBA) dan Constellation Brands Inc (NYSE:STZ) akan melaporkan hasil kuartalan pada hari Kamis.


Di pasar obligasi, imbal hasil AS 10 tahun mencapai 3,831%.


NASDAQ mengalami koreksi dari trend bullish pada TF H1, open posisi buy perlu mendapat konfirmasi breakout pada level harga 11150 dengan target resistance terdekat pada kisaran level harga 11330 - 11490 dan dengan pembatasan potensi resiko pada level harga 10900.

 https://asset.onetrader.online/upload/file/1672675200000/1672724839354.png


Disclaimer: Materi ini adalah analisa oleh Quant Tech Limited dan telah memperoleh izin dari Quant Tech Limited. Pandangan dalam materi ini adalah milik analis dan/atau Quant Tech Limited dan BtcDana tidak mendukung atau merekomendasikan investasi atau perdagangan apa pun yang dibahas dalam materi ini. Sebelum bertindak berdasarkan materi ini, mohon mempertimbangkan apakah materi ini cocok dengan situasi Anda dan jika perlu, mohon mencari nasihat profesional.


Lainnya