Hasil Riset Pasar BITCOIN pada 21 Desember 2022

2022-12-21 12:15Sumber:BtcDana

Harga Bitcoin dan kripto teratas lainnya terpantau alami pergerakan yang seragam pada perdagangan Rabu (21/12/2022). Mayoritas kripto jajaran teratas terpantau kembali bertengger di zona hijau.


Berdasarkan data dari Coinmarketcap, Rabu, 21 Desember 2022 pagi, kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar, Bitcoin (BTC) kembali menguat 2,78 persen dalam 24 jam terakhir, tetapi masih melemah 4,79 persen sepekan.


Menurut kepala penelitian aset digital di VanEck, Matthew Sigel, gelombang kebangkrutan penambang bisa membuat bitcoin di bawah tekanan pada kuartal pertama 2023.


“Bitcoin akan menguji USD 10.000 hingga USD 12.000 di Q1 di tengah gelombang kebangkrutan penambang, yang akan menandai titik terendah musim dingin kripto,” ucapnya, dikutip dari CoinDesk. Ia pun menambahkan, profitabilitas penambang terkait erat dengan harga bitcoin, mengingat mereka menerima cryptocurrency sebagai hadiah untuk memecahkan teka-teki matematika yang rumit untuk memverifikasi transaksi di blockchain.


BTCUSDT kembali dalam trend bearish pada TF H1, open posisi sell perlu mendapat konfirmasi breakout pada level harga 16700 dengan target support terdekat pada kisaran level harga 16300 - 16000 dan dengan pembatasan potensi resiko pada level harga 17070.

 https://asset.onetrader.online/upload/file/1671552000000/1671596380280.png

Disclaimer: Materi ini adalah analisa oleh Quant Tech Limited dan telah memperoleh izin dari Quant Tech Limited. Pandangan dalam materi ini adalah milik analis dan/atau Quant Tech Limited dan BtcDana tidak mendukung atau merekomendasikan investasi atau perdagangan apa pun yang dibahas dalam materi ini. Sebelum bertindak berdasarkan materi ini, mohon mempertimbangkan apakah materi ini cocok dengan situasi Anda dan jika perlu, mohon mencari nasihat profesional.


Lainnya