Hasil Riset Pasar EMAS pada 08 September 2022

2022-09-08 11:20Sumber:BtcDana

Harga emas dunia bangkit kembali pada perdagangan hari Rabu, karena terbantu dolar yang turun dari level tertinggi dua dekade. Meski demikian prospek harga emas masih dibayang-bayangi oleh kenaikan suku bunga yang agresif.

Mengutip CNBC, Kamis (8/9/2022) harga emas di pasar spot naik 0,9 persen menjadi USD1.716,59 per ounce. Sementara emas berjangka Amerika Serikat ditutup 0,9 persen lebih tinggi menjadi USD1.727,80.


Indeks Dolar (Indeks DXY) mencapai level tertinggi 20 tahun, membuat emas yang dihargakan dengan  dollar AS kurang menarik bagi pembeli yang menggunakan mata uang lain.


Trend bearsih yang cukup mengalahkan minat buyer dimarket, open posisi sell perlu mendapat konfirmasi breakout pada level harga 1712 untuk mencapai support terdekat pada level area 1705-1698, dengan potensi resiko pada level harga 1720.


https://asset.onetrader.online/upload/file/1662566400000/1662610861784.png

 

Disclaimer: Materi ini adalah analisa oleh Quant Tech Limited dan telah memperoleh izin dari Quant Tech Limited. Pandangan dalam materi ini adalah milik analis dan/atau Quant Tech Limited dan BTCDana tidak mendukung atau merekomendasikan investasi atau perdagangan apa pun yang dibahas dalam materi ini. Sebelum bertindak berdasarkan materi ini, mohon mempertimbangkan apakah materi ini cocok dengan situasi Anda dan jika perlu, mohon mencari nasihat profesional


Lainnya