Wall Street melemah pada Rabu (17/8/2022) dipicu penurunan tajam yang dialami saham perusahaan ritel Target. Seperti dilaporkan Reuters, indeks Dow Jones Industrial Average di Bursa Efek New York, Amerika Serikat, turun 171,69 poin, atau sekitar 0,5 persen, menjadi 33.980,32. Indeks S&P 500 melemah 31,16 poin, atau sekitar 0,72 persen, menjadi 4.274,04. Indeks komposit NASDAQ merosot 164,43 poin, atau sekitar 1,25 persen, menjadi 12.938,12.
Saham Target anjlok 2,72 persen setelah mencatatkan penurunan perolehan laba year-on-year sebesar 90 persen pada kuartal kedua tahun ini dan gagal mencapai target penjualan. Indeks ritel S&P 500 merosot 1,2 persen.
Pergerakan bullish NASDAQ 100 perlu mendapat konfirmasi penembusan harga pada level harga 13620 untuk dapat kembali membuat Harga tertinggi (higher high), dan mencapai resistance terdekat pada level harga 13,970. Potensi resiko penurunan masih mungkin terjadi jika harga kembali breakout dibawah harga 13,200
Disclaimer: Materi ini adalah analisa oleh Quant Tech Limited dan telah memperoleh izin dari Quant Tech Limited. Pandangan dalam materi ini adalah milik analis dan/atau Quant Tech Limited dan BTCDana tidak mendukung atau merekomendasikan investasi atau perdagangan apa pun yang dibahas dalam materi ini. Sebelum bertindak berdasarkan materi ini, mohon mempertimbangkan apakah materi ini cocok dengan situasi Anda dan jika perlu, mohon mencari nasihat profesional