Hal Penting dan Data Keuangan yang Harus Diperhatikan Kamis 11 Februari 2021
1. 16:00 Laporan Pasar Minyak Bulanan IEA
2. 17:00 Uni Eropa Mengumumkan Perkiraan Ekonomi
3. 20:30 Jumlah Klaim Tunjangan Pengangguran Mingguan AS hingga 6 Februari
4. 22:30 Persediaan Gas Alam Mingguan EIA AS Hingga 5 Februari
5. (Waktu Belum Ditentukan) Laporan Pasar Minyak Bulanan OPEC
Emas
Pada 11 Februari, harga emas spot terus naik dan turun karena Biden mendorong rencana stimulus sebesa $1,9 triliun. Selain itu, emas kembali menguat karena inflasi dan meredanya kekhawatiran epidemi corona. Untuk mempercepat peluncuran langkah stimulus fiskal senilai $1,9 triliun dan menghindari perselisihan antara kedua partai, kelihatannya presiden Biden bertekad untuk menyingkirkan Partai Republik. Capitol Hill akan mulai menyusun langkah stimulus $1,9 triliun pada minggu ini. Pada saat itu, rencana stimulus dapat disahkan di Capitol Hill asal mendapat dukungan dari majoritas anggota kongres, tidak butuh dukungan dari Partai Republik. Minggu ini, imbal hasil obligasi 30 tahun AS sempat naik menjadi 2%, level tertinggi sejak Februari 2020 dan mencapai target inflasi Fed AS. Pasar memperkirakan bahwa langkah stimulus yang baru akan segera diluncurkan, dan Fed AS tidak akan memperketat kebijakan moneter dalam jangka pendek. Sebagian investor mulai khawatir bahwa inflasi tinggi akan melanda pasar.
Dari segi teknis, minggu lalu emas sempat anjlok namun rebound dan membentuk 3 candle bullish karena efek dari data NFP, dan harga emas berhasil pulih dari penguatan minggu lalu. Untuk saat ini, garis harian emas masih cenderung bullish, namun garis harian kemarin ditutup di bawah garis tengah Bollinger band. Ditambah lagi saat ini emas masih berada dalam zona overbought, namun belum menunjukkan tanda koreksi jadi masih ada kesempatan bagi emas untuk menguat. Untuk hari ini, perhatikan apakah garis harian bisa ditutup di atas 1842. Jika berhasil stabil di atas titik itu, maka titik kunci selanjutnya adalah 1875, untuk titik support saat ini perhatikan 1834 yaitu MA10. Secara keseluruhan untuk hari ini emas cenderung bullish.
Dari grafik4jam, kemarin emas melejit jangka pendek lalu terkena resistance di 1848. Pada malam hari, pasar sideways pada posisi tinggi. Saat ini pasar masih membentuk pembukaan Bollinger band. Garis atas Bollinger band berada di sekitar 1855. Indikator MA5/MA10 membentuk Golden Cross. Emas beroperasi di atara garis tengah Bollinger band dan di atas MA5/MA10 dan MACD berada di atas sumbu 0. Untuk jangka pendek, pasar cenderung bullish. Setelah pasar koreksi kemarin malam, ada kesempatan pasar rebound tinggi hari ini. Resistance berada di sekitar 1855. Untuk zona support, perhatikan 1840-1838.
Strategi trading hari ini:
1. Utamakan Buy setelah koreksi di sekitar 1822-1824
2. Utamakan Sell bila pasar menyentuh 1855
Minyak
Minyak mentah meningkat sedikit dan mencatat peningkatan selama 8 hari perdagangan berturut-turut. Persediaan minyak mentah yang mencatat penurunan membuat pasar optimis terhadap pemulihan permintaan minyak mentah. Menurut data dari API, persediaan minyak mentah hingga 5 Februari mencatat penurunan 3,5 juta barel, sedangkan perkiraan pasar adalah peningkatan 1,34 juta barel dan nilai sebelumnya adalah penurunan 4,261 juta barel. Internationale Nederlanden Group (ING) mengatakan dalam sebuah laporan bahwa jika persediaan minyak mentah EIA mengirimkan sinyal yang sama dengan data API, maka ini akan menjadi dukungan bagi pasar. Harga minyak saat ini sangat menarik bagi produsen minyak, oleh karena itu mungkin akan ada lebih banyak produsen yang masuk ke pasar yang akan menjadi resistance bagi harga minyak. Pelonggaran kebijakan moneter dan inflasi mungkin akan membuat harga minyak melejit ke $100/barel pada tahun 2022.
Dari segi teknis, garis harian minyak bullish dengan garis bayangan ke bawah. Harga minyak dipertahankan di sekitar garis atas Bollinger band, dalam jangka pendek, indikator menunjukkan penguatan harga minyak mungkin akan melamban namun masih ada potensi untuk menguat.
Dilihat dari grafik4jam, kemarin walaupun minyak sempat melemah hingga dibawah garis MA jangka pendek, namun setelah pasar stabil, minyak mulai menguat. Minyak menguat hingga $58, garis MA jangka pendek menunjukkan tanda penguatan. Untuk saat ini belum ada tanda menemui resistance. Secara keseluruhan utamakan Buy, titik kunci berada di 60, dan garis support berada di 58.
Strategi trading hari ini:
1. Buy 58-58.3, sesuaikan Take Profit dan Stop Loss dengan profil risiko Anda
Like dan Bagikan Facebook BTC Dana untuk mendapatkan updates, promosi dan analisis terbaru kami!
Ada Risiko Pasaran, Saat Pesanan Harus Teliti dan Hati-Hati, Rekomendasi Pasaran Hanya Untuk Referensi
Powered by: Quant Tech